Santri Pesantren Imam Syafii kembali menunjukkan prestasi gemilang dalam ajang RIAB Fair XI 2024. Pada pergelaran yang diselenggarakan mulai tanggal 23 sampai dengan 28 September 2024 ini, para santri berhasil meraih beberapa penghargaan di berbagai bidang perlombaan. Dari tingkat SMP, Rafif Royan Sani menempati posisi kedua dalam Olimpiade Bahasa Arab, sementara Muhammad Al Banna sukses meraih juara pertama dalam Olimpiade Pendidikan Agama Islam (PAI). Tak kalah membanggakan, Muhammad Ziyad Hibatullah juga meraih juara pertama dalam lomba Pidato Bahasa Indonesia.
Di tingkat MA, prestasi cemerlang ditorehkan oleh tim Debat Bahasa Arab yang terdiri dari Qaisar At Taqwa, Sultan Ariq, dan Rais Syahmi dengan berhasil menyabet juara pertama. Selain itu, Rais Syahmi juga dinobatkan sebagai Best Speaker dalam lomba debat tersebut. Pada cabang Fahmil Quran, Muhammad Hanif Baihaqi, Mhd. Arfiensyah Prambudi, dan Khairul Hafidz turut berkontribusi dengan meraih juara ketiga.
Prestasi yang diraih para santri ini membuktikan bahwa Pesantren Imam Syafii tidak hanya unggul dalam adab dan pengetahuan agama, tetapi juga dalam kemampuan intelektual dan keterampilan lainnya.
Saat ini, Pesantren Imam Syafii membuka kesempatan bagi calon santri baru untuk bergabung dan menjadi bagian dari keluarga besar kami. Bagi yang ingin tumbuh dalam lingkungan pendidikan yang unggul, berprestasi, dan beradab, inilah saatnya! kunjungi laman pendaftaran di https://psb.pis.sch.id. Adab iya, intelek pasti, skill juga oke!